Selamat Datang di Maumere...

SELAMAT BUAT PAKET AN-SAR (YOS ANSAR RERA-P.NONG SUSAR) yang dipercayakan masyarakat Kabupaten Sikka sebagai BUPATI dan WAKIL BUPATI SIKKA 2013-2018..
Pemandangan di Kolisia, Kecamatan Magepanda

Tuesday 12 August 2008

Sikka ekspor rumput laut ke Amerika

Setiap bulan panen rumput laut di Kabupaten Sikka mencapai 350 ton hingga 450 ton. Dari jumlah itu sekitar 300 ton diekspor ke Amerika Serikat (AS), sedangkan sisanya sekitar 50 ton sampai 150 ton diekspor ke Filipina, Cina, Singapura, Thailand dan Malaysia.

Hasil panen rumput laut kering yang dikirim ke luar negeri diolah menjadi bahan dasar untuk pembuatan makanan, minuman termasuk untuk membuat bahan bakar minyak.
Hal itu disampaikan oleh Direktur UD Purnama, dr. Hendra Sudarmaji dan Kasubdin Sumber Hayati Keluatan dan Perikanan Kabupaten Sikka, Heribertus, di Maumere, Minggu (27/07/2008), terkait hasil produksi rumput laut di Sikka dan program Coremab.

Heribertus mengatakan, budidaya rumput laut di Sikka mulai dikembangkan tahun 2004. Dan, hingga saat ini program Coremab sudah masuk 21 kecamatan di wilayah pesisir pantai utara dan selatan Pulau Flores.

"Hasil produksi rumput laut kering mencapai 350-450 ton setiap 40 hari sesuai jadwal panen. Rumput laut ini dijual Rp 10.000,00/kg sehingga total produksi sebesar Rp 3,5 miliar - Rp 4,5 miliar/empat puluh hari. Jumlah ini cukup fantastil," kata Heribertus.
Ia menjelaskan, tahun 2007/2008, Kabupaten Sikka kembali menerima dana Coremab Rp 300 juta, yakni terdiri dari kegiatan fisik teknis Rp 270 juta, dan sisanya untuk kegitaan konsultasi. Pada thun 2008, Coremab bermitra dengan pengusaha UD Purnama-Maumere.

"Budidaya rumput laut dilakukan sebagai mata pencaharian alternatif warga setempat. Namun justru mata pencaharian alternatif ini mampu meningkatkan perekonomian masyarakat," jelasnya.

Darmaji menambahkan, tahun ini pihaknya mengembangkan rumput laut di wilayah selatan, di Desa Lela, Kolidetung dan di wilayah timur. Budidaya rumput laut mulai dari proses pembibitan, pengembangan sampai produksi. "Target produksi dua desa di selatan sebanyak 15 ton per 40 hari," kata Darmaji.

Untuk pemasaran, pengusaha rumput laut yang sudah berkiprah beberapa tahun di Sikka ini mengatakan, pangsa pasar di Philipina, China, Singapura, Thailand dan Malaysia.
Manfaat rumput laut, kata Darmaji, untuk bahan emulsi fire, yakni bahan pembuatan larutan menjadi homogen. Setelah itu, diolah di pabrik menjadi bahan dasar untuk 340 jenis bahan baik untuk bahan makanan, minuman, farmasi maupun kosmetik.

Untuk budidaya rumput laut setiap kepala keluarga mendapat 300 kg bibit yang dalam pengembangan pertama (3-4 minggu) mampu berproduksi 1.200 kg (300 x 4) dan untuk pengembangan II (3-4 minggu berikutnya) bisa berproduksi 4.800 kg (1.200 x 4). Jika satu kg rumput laut kering Rp 10 ribu, maka petani bisa menerima Rp 4.800.000,00. "Mata pencaharian alternatif ini sangat membantu perekonomian warga. Usaha ini akan dirintis pada desa pesisir pantai," tambahnya.(Spirirt Entete)
Selengkapnya...

Bagi-Bagi Hadiah di Pesta Rakyat..

Menjelang peringatan HUT kemerdekaan Rebuplik Indonesia yang ke 63 bertempat dilapangan Stadion Gelora Samador da Cunha kota Maumere berlangsung kegiatan pesta rakyat yang diperuntukan bagi warga kota Maumere dan sekitarnya.Pesta rakyat tersebut berlangsung 2 hari yakni tanggal 8 dan 9 agustus 2008 serta di sponsori oleh Simpedes Bank Rakyat Indonesia(BRI)dan didukung sepenuhnya oleh Choin Entertainment dan GEMS PRO(Generasi Muda Sikka Production).
Pesta rakyat yang berlangsung 2 hari tersebut mencapai puncaknya tepat malam minggu dengan hadir dipentas panggung artis dangdut ibukota yang merupakan juara kedua acara ajang pencari bakat Kondang-in Indosiar 2006,Elvi Zubay.


Meski cuaca kota Maumere malam hari begitu dingin namun antusias warga kota untukmenikmati pesta rakyat kali ini terlihat begitu besar.Beberapa tenda yang sengaja dibangun untukpesta rakyat dengan menjajakan beraneka barang dagangan maupun sovenir yang berada disekitar panggung pertunjukan diserbu pengunjung.Warga kota mengambil kesempatan di acara pesta rakyat kali ini untuk mengisi waktu bersama keluarga selain untuk menghibur diri setelah jenuh bekerja selama hampir sepekan.Berbagai kegiatan yang menghibur digelar untuk memeriahkan pesta rakyat.Hadiah-hadiah berupa uang sebesar Rp 1 Juta dan suvenir-suvenir cantik dibagi-bagikan kepada pengunjung setelah melewati proses permainan diatas panggung(lucky draw)yang berlangsung kocak,seru dan menghibur.Dua hari berturut-turut BRI yang empunya hajatan ini tak segan-segan memanjakan pengunjung dengan banjir hadiah dan hiburan menarik.

Dihari pertama kegiatan pesta rakyat diisi dengan tampilnya beberapa band,dancer dan sendra tari dari sanggar Benza.Beberapa band yang tampil malam itu adalah grup-grup band yang terkenal di Kabupaten Sikka seperti Sparky band,Re band dan Total Alarm.Banjir hadiah bagi pengunjung telah berlangsung mulai malam pertama perhelatan pesta rakyat.Acara bagi-bagi hadiah yang dipandu pembawa acara kawakan di tanah Sikka bung Lucky Rener seperti kuis-kuis atau permaianan(games)lebih banyak membuat peserta harus menahan perasaan akibat terus-terusan di gojlok oleh bung Lucky dan para penonton.

Dihari terakhir merupakan puncak pergelaran pesta rakyat.Selain acara bagi-bagi uang dan hadiah lainnya lewat berbagai permainan tentu saja acara yang ditunggu-tunggu oleh pengunjung adalah goyang dangdut bersama Elvi Zubay.Elvi yang tampil menggoda diatas panggung cukup memanaskan suasana dengan beberapa nomor hits berirama dangdut.
Elvi tak segan-segan mengajak penonton menari bersama diatas pentas dan yang pasti penonton yang punya nyali bergoyang dangdut bersama Evi ketiban rejeki nomplok Rp 500 ribu.


Ada pula penyerahan hadiah bagi peserta yang memenangkan perlombaan untuk tenda terbaik.Seperti tenda Samosir(perkumpulan masyarakat Batak di Maumere)menyabet hadiah sebesar Rp 1 juta untuk kategori tenda terbaik atau tenda Putra Kewa yang kebagian juara untuk kategori masakan terbaik.Yang pasti banjir hadiah bagi pengunjung di obral habis oleh Simpedes BRI Kabupaten Sikka untuk hajatan yang mengambil tema’Pesta Rakyat Simpedes’.
Lagu legendaris Maumere Manise yang dibawakan oleh keluarga besar BRI Kabupaten Sikka mengantar pulang pengunjung pesta rakyat dari stadion Gelora Samador da Cunha.


Selengkapnya...

 

© 2007 MaUmErE oF FlOrEs: Tuesday, August 12 | Design by MaUmErE Of FlOrEs







---[[ KeMbAlI kE aTaS ]]---