Selamat Datang di Maumere...

SELAMAT BUAT PAKET AN-SAR (YOS ANSAR RERA-P.NONG SUSAR) yang dipercayakan masyarakat Kabupaten Sikka sebagai BUPATI dan WAKIL BUPATI SIKKA 2013-2018..
Pemandangan di Kolisia, Kecamatan Magepanda

Monday 4 May 2009

Galeri Pakaian Adat dari Berbagai Suku di Kabupaten Sikka..

Foto-foto dibawah ini adalah busana tradisional Kabupaten Sikka yang telah disesuaikan ragam dan gayanya mengikuti perkembangan jaman.Para model adalah peserta lomba Busana Tradisional Sikka yang diambil di belakang panggung oleh salah seorang kru inimaumere.com baru-baru ini..(abisnya mereka juga mau di foto hehehe,epang gawang (terima kasih) untuk para modelnya ya..))









Klik Fotonya :








Klik Fotonya :









Klik Fotonya :









www.inimaumere.com
Selengkapnya...

189 PNS Sikka dimutasi ..

Maumere, Mewakili Bupati Sikka Drs. Sosimus Mitang, Sekretaris Daerah Kabupaten Sikka Drs. Sabinus Nabu, Jum ad (01/05/2009) lalu mengambil sumpah dan melantik 189 PNS di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Sikka untuk menjabat sebagai pejabat pada tingkat Eselon III dan IV.
Acara pengambilan sumpah dan pelantikan ini berlangsusng di Aula Setda Sikka Jl El Tari Maumere, dan dihadiri para Staf Ahli, Pimpinan Dinas / Instansi Lingkup Pemkab Sikka serta undangan lainnya.
Sabinus Nabu dalam sambutannya antara lain menandaskan bahwa pelantikan dan mutasi PNS, merupakan pendelegasian tugas dan tanggung jawab sesuai dengan bidang tugasnya.



Oleh sebab itu hendaknya seorang PNS menunjukan kinereja yang baik, professional dan memegang teguh etika birokrasi dalam memberikan pelayanan yang sesuai dengan tiingkat kebutuhan dan kepuasan masyarakat.

Nabu juga mengingatkan bahwa untuk menjadi seorang birokrat serta pemimpin yang professional maka kualitas SDM aparatur dituntut memiliki empat karekteristik antara lain kompetensi yang memadai, komitmen pada organisasi, selalu bertindak efektif dan selalu bertindak selaras antara tujuan pribadinya dengan tujuan organisasi.

Pelantikan ini juga merupakan implementasi dari lahirnya Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 Tentang Pedoman Organisasi Perangkat Daerah dan Permendagri Nomor 57 Tahun 2007 Sebagai Penjabaran Peraturan Pemerintah tersebut.
PNS Sikka juga diharapkan untuk selalu menghayati makna pemerintahan yang menopang fungsi hakiki yakni pelayanan, pemberdayaan dan pembangunan sebagai etika dasar penyelenggaran tugas dan tanggung jawab kepemerintahan.

Para pejabat eselon IV, ada yang mengalami pergesaran tempat tugas serta promosi jabatan yang akan menemp[ati pos baru di kecamatan serta kelurahan serta kantor / unit / bagian lingkup pemkab sikka. Pelantikan selon III dan IV lingkup pemkab Sikka oleh Sekretaris Daerah berdasarkan Surat Keputusan Bupati Sikka BKD. 821.23.24 / 36 / 2009 –D.


www.inimaumere.com

Selengkapnya...

 

© 2007 MaUmErE oF FlOrEs: Monday, May 04 | Design by MaUmErE Of FlOrEs







---[[ KeMbAlI kE aTaS ]]---