Selamat Datang di Maumere...

SELAMAT BUAT PAKET AN-SAR (YOS ANSAR RERA-P.NONG SUSAR) yang dipercayakan masyarakat Kabupaten Sikka sebagai BUPATI dan WAKIL BUPATI SIKKA 2013-2018..
Pemandangan di Kolisia, Kecamatan Magepanda

Thursday, 28 October 2010

Pencarian Tak Membuahkan Hasil

Maumere adalah Ibukota Kabupaten Sikka, terletak di Pulau Flores, Propinsi Nusa Tenggara Timur. Kota Maumere berada di pesisir Pantai Utara(Pantura)Flores dengan Bandara Frans Seda serta Pelabuhan Laut L.Say sebagai pintu gerbangnya. Lewat inimaumere.com Anda bisa menjelajahi Kabupaten kecil ini, epang gawan (terima kasih) telah berkunjung... Kontak Kami
Foto KM Tersanjung

Pencarian 8 korban tenggelamnya KM Tersanjung hari ini, Rabu (27/10/2010) tak membuahkan hasil. Tim SAR dan nelayan Palue yang melakukan upaya penyisiran yang dimulai dari pagi hingga malam lagi-lagi pulang dengan tangan hampa. Di Pantai Ndondo, keluarga korban dan sejumlah masyarakat setempat, Sekda Kabupaten Ende Yoseph Ansar Rera, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Sikka Hery Siku, Kepala Dinas Sosial Sikka Gregorius Rehi, Camat Waigete, Camat Palue, Camat Alok Timur dan sejumlah unsur masyrakat lain menanti dengan sabar. Sebelum melakuakan pencarian, keluarga korban, khususnya dari Aibura melakukan ritual adat ditepi pantai dan melaksanakan penaburan bunga. Romo Yan, sebelumnya memimpin upacara ekaristi sebelum melakukan pencarian.

Namun hingga Tim SAR kembali, tak ada korban yang ditemukan. Keluarga pasrah. Tapi pencarian akan dilakukan lagi hari kamis besok.

Ditepi Pantai Ndondo yang indah, terlihat sebuah kapal yang kemudian diketahui bernama KM Tersanjung. Kapal inilah yang membawa penumpang berjumlah 66 orang, hingga akhirnya tenggelam dalam perjalanan dari Palu’e ke Maumere.

KM Tersanjung bobotnya 3 GT, daya angkutan 24 orang,demikian keterangan dari Moses Muhu, Kepala Adpel Lorens Say Maumere seperti dikutip koran Pos Kupang.

Ketika pertama kali melihat bangkai kapal tersebut, yang ada dalam pikiran adalah membayangkan penumpang berdesak-desakan dikapal kecil tersebut. Tak masuk akal jika KM Tersanjung erbadan kecil ini bisa mengangkut 66 orang. Membayangkan demikian hati kita hanya bisa trenyuh dan menerima kejadian ini sebagai takdir dari Sang Kuasa. Tentu saja selanjutnya kita berharap, pemerintah lebih memperhatian kelayakan kapal angkutan dan memperketat ijin operasinya.

Kapal Motor Tersanjung di Pantai Ndondo Ende


Tenda Posko & Pantai Ndondo, Ende


www.inimaumere.com

Artikel Terkait



 

© 2007 MaUmErE oF FlOrEs: Pencarian Tak Membuahkan Hasil | Design by MaUmErE Of FlOrEs







---[[ KeMbAlI kE aTaS ]]---