Selamat Datang di Maumere...

SELAMAT BUAT PAKET AN-SAR (YOS ANSAR RERA-P.NONG SUSAR) yang dipercayakan masyarakat Kabupaten Sikka sebagai BUPATI dan WAKIL BUPATI SIKKA 2013-2018..
Pemandangan di Kolisia, Kecamatan Magepanda

Wednesday 28 July 2010

Peserta Sail Indonesia Bertolak dari Darwin

Maumere adalah Ibukota Kabupaten Sikka, terletak di Pulau Flores, Propinsi Nusa Tenggara Timur. Kota Maumere berada di pesisir Pantai Utara(Pantura)Flores dengan Bandara Frans Seda serta Pelabuhan Laut L.Say sebagai pintu gerbangnya. Lewat inimaumere.com Anda bisa menjelajahi Kabupaten kecil ini, epang gawan (terima kasih) telah berkunjung... Kontak Kami
Peserta Sail Indonesia yang menggunakan 110 armada kapal sudah bertolak dari Darwin, Australia, menuju Indonesia. "Peserta Sail Indonesia sudah berangkat dari Darwin. Kita perkirakan pada tanggal 27-28 seluruh peserta sudah tiba di Indonesia," kata Ketua Dewan Pengurus Yayasan Cinta Bahari Indonesia (YCBI) Raymond T. Lesmana,Raymon Lesmana melalui pesan singkat dari Darwin, Minggu (25/7).

Ia mengatakan para peserta terbagi dalam dua rombongan, yakni rombongan satu berjumlah 65 armada kapal dengan menjadikan Kupang, Ibu Kota Provinsi Nusa Tenggara Timur, sebagai pintu masuk dan sisanya menuju Banda. Khusus di Kupang, para peserta akan mengunjungi sejumlah objek wisata di Pulau Timor sebelum melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Alor, Lembata, Maumere, Ende, Ngada, dan Labuan Bajo.

Dia menambahkan, sudah membekali sejumlah peserta tentang rute perjalanan baru ke empat titik baru di wilayah NTT, yakni Sabu Raijua, Rote Ndao, Sumba Timur, dan Sumba Barat Daya. Di Pulau sabu Raijua, Sumba dan Rote, para peserta akan dipandu untuk melihat kekayaan budaya yang dimiliki daerah-daerah ini untuk diceriterakan kembali kepada para peserta lainnya.(ANT)

www.inimaumere.com

Artikel Terkait



 

© 2007 MaUmErE oF FlOrEs: Peserta Sail Indonesia Bertolak dari Darwin | Design by MaUmErE Of FlOrEs







---[[ KeMbAlI kE aTaS ]]---