Selamat Datang di Maumere...

SELAMAT BUAT PAKET AN-SAR (YOS ANSAR RERA-P.NONG SUSAR) yang dipercayakan masyarakat Kabupaten Sikka sebagai BUPATI dan WAKIL BUPATI SIKKA 2013-2018..
Pemandangan di Kolisia, Kecamatan Magepanda

Saturday 11 May 2013

BLORO Mengetuk Nurani

Maumere adalah Ibukota Kabupaten Sikka, terletak di Pulau Flores, Propinsi Nusa Tenggara Timur. Kota Maumere berada di pesisir Pantai Utara(Pantura)Flores dengan Bandara Frans Seda serta Pelabuhan Laut L.Say sebagai pintu gerbangnya. Lewat inimaumere.com Anda bisa menjelajahi Kabupaten kecil ini, epang gawan (terima kasih) telah berkunjung... Kontak Kami
Solidaritas "Sikka Bergerak untuk Rokatenda"
Bloro, sebuah Desa yang terletak di Kecamatan Nita dan berhawa sejuk menjadi bagian rangkaian kegiatan keliling penggalangan dana bagi korban letusan gunung berapi Rokatenda. Seperti diketahui, para pengungsi Rokatenda saat ini masih bertahan di lokasi penampungan yang tersebar di wilayah Kabupaten Sikka dan Ende. Sekitar 8000 jiwa masih bertahan di Pulau Palue dengan kondisi memprihatinkan. Bantuan kemanusiaan mengalir dari Charitas, organisasi kemausiaan lainnya serta anak-anak muda yang memiliki kepedulian. Di Kota Maumere, berdiri komunitas "Sikka Bergerak" yang dimotori Wily, Patrick Padeng, Semut dan Hiller. Bersama pendukung kelompok ini, sejak satu bulan lalu bergerak mengetuk nurani warga Kabupaten Sikka. Mulai dari Ngamen Amal di perempatan Lampu merah serta pementasan penggalangan dana. Kali ini Desa Bloro menjadi bagian pertama aksi keliling menggalang dana, sebuah bentuk Solidaritas bagi korban Rokatenda.

Di Bloro, umat Paroki Sanctissima menyambut gembira. Apresiasi dari Sikka Bergerak diberikan bagi Pastor Paroki dan umat yang antusias memberikan bantuan.

Menurut Wily Otak Mofers, Ketua Koordinator Gerakan Sikka Bergerak, kegiatan yang dimulai dari Paroki Bloro merupakan bentuk penggalangan dana dengan cara jemput bola yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. Kegiatan penggalangan dana yang dilakukan berupa pemutaran filem dokumenter "Kampung Diatas Api" dan Kunjungan Bapa Paus Jhon Paul II saat ke Indonesia.

Pementasan kedua filem ini mendapat sambutan. Sejumlah umat paroki berkumpul dihalaman gereja dan antusias memberikan dukungan bagi gerakan solidaritas untuk korba letusan Rokatenda.


Hasilnya. dana yang dikumpulkan dari sumbangan yang diberikan lewat kotak amal yang diedarkan sebedar Rp. 207.000, dan donasi dalam bentuk barang berupa beras berkarung - karung, pakaian, air kemasan, bahan pangan lokal yang di kumpulkan dari masing-masing KUB.

Willy mengatakan, Pemuda Sikka Bergerak memberikan apresiasi dan terima kasih sebesar-besarnya bagi umat paroki atas sumbangan yang telah diberikan.

Menurutnya, umat Paroki di Bloro telah memberikan semangat dan melecut Pemuda Sikka Bergerak untuk terus berkreasi memgumpulkan dana dan sumbangan dari masyarakat. Semangat yang diberikan umat di Bloro tak bisa dinilai dengan apapun, katanya.

Untuk selanjutnya, Wily mengatakan kegiatan serupa akan diadakan hari minggu ini tanggal 12 Mei 2013. Tempat yang diadakan tak jauh berbeda dengan di Bloro yakni pemenntasan pemutaran kedua filem dokumenter tersebut dan ditambah acara lainnya. Tempat yang dipilih yakni Paroki St. Petrus - Kloangpopot.

Ia berharap, kegiatan tersebut mampu mengumulkan dana dan sumbangan lagi dari masyarakat.

Terhadap kegiatan tersebut, Willy mengatakan salut dan berterima kasih juga untuk pendukung kegiatan yang selalu mendampingi Sikka Bergerak dari awal kegiatan, yakni: www.inimaumere.com, Choin Entertainment, Radio Sonia FM, Radio LPP Suara Sikka, Nyong Franco, Satria Maliando, Baim, Punk Sikka, Jhosep Riberu, Kominfo Sikka, Sonia Fans club, dan seluruh pihak yang tidak sempat disebutkan satu persatu.
 foto-foto oleh : Frietz Baim
Penyerahan sumbangan diterima Patrick
Willy memberikan penjelasan tujuan penggalangan dana
thanks bt umat di Bloro
www.inimaumere.com

Artikel Terkait



 

© 2007 MaUmErE oF FlOrEs: BLORO Mengetuk Nurani | Design by MaUmErE Of FlOrEs







---[[ KeMbAlI kE aTaS ]]---