Selamat Datang di Maumere...

SELAMAT BUAT PAKET AN-SAR (YOS ANSAR RERA-P.NONG SUSAR) yang dipercayakan masyarakat Kabupaten Sikka sebagai BUPATI dan WAKIL BUPATI SIKKA 2013-2018..
Pemandangan di Kolisia, Kecamatan Magepanda

Tuesday 30 July 2013

75 Kapal Layar Belum Tiba, Sail Komodo 2013 Ditunda

Maumere adalah Ibukota Kabupaten Sikka, terletak di Pulau Flores, Propinsi Nusa Tenggara Timur. Kota Maumere berada di pesisir Pantai Utara(Pantura)Flores dengan Bandara Frans Seda serta Pelabuhan Laut L.Say sebagai pintu gerbangnya. Lewat inimaumere.com Anda bisa menjelajahi Kabupaten kecil ini, epang gawan (terima kasih) telah berkunjung... Kontak Kami
Pelaksanaan Sail Komodo yang sedianya dilaksanakan mulai hari ini, Senin, 29 Juli 2013, ditunda karena keterlambatan peserta Sail dari 20 negara tiba di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). "Harusnya upacara penjemputan peserta Sail dilaksanakan hari ini. Ternyata belum semua peserta tiba di Kupang, sehingga diundur lagi hingga besok," kata Sekretaris Dinas Pariwisata NTT, Doris Rihi, Senin, 29 Juli 2013. Menurut dia, hingga siang ini, baru dua kapal yang tiba di Kupang. Sedangkan 158 peserta lainnya masih dalam perjalanan menuju Kupang dan diprediksi baru akan tiba di Kupang pada Selasa, 30 Juli 2013. "Baru satu kapal yang telah selesai menjalani pemeriksaan," katanya.

Dia memperkirakan malam ini ada enam kapal peserta Sail Komodo yang akan tiba di Kupang, sehingga pemerintah setempat bisa menggelar acara penjemputan peserta Sail Komodo, sebelum dilepas pada 4 Agustus 2014 ke 21 destinasi di daerah itu. Rencananya, peserta Sail akan dilepas Wakil Presiden Boediono. "Peserta lain masih dalam perjalanan," katanya.
Informasi yang diterima, keterlambatan tibanya peserta Sail Komodo karena dihadang angin kencang dan gelombang tinggi, sehingga tidak bisa tiba sesuai jadwal. "Mereka dihadang gelombang tinggi, sehingga terlambat masuk Kupang," katanya.
Jumlah peserta Sail Komodo yang dilepas dari Darwin, Australia Utara, pada 27 Juli 2013 lalu sebanyak 160 kapal. Terdiri dari 86 kapal layar dari Darwin, Australia; menyusul Portugal dengan 60 kapal layar; 30 kapal dari Filipina; dan 15 kapal dari Timor Leste.(tempo.co)

Artikel Terkait



 

© 2007 MaUmErE oF FlOrEs: 75 Kapal Layar Belum Tiba, Sail Komodo 2013 Ditunda | Design by MaUmErE Of FlOrEs







---[[ KeMbAlI kE aTaS ]]---